Menyetel Alarm Tabrakan Zona Aman
Alarm tabrakan zona aman adalah alat yang hanya ditujukan untuk mengetahui situasi dan tidak dapat mencegah terjadinya kecelakaan dalam semua keadaan. Anda bertanggung jawab atas pengoperasian kapal secara aman dan hati-hati, tetap awas terhadap keadaan sekitar, dan senantiasa mempertimbangkan keamanan setiap tindakan di wilayah perairan.
Pengaturan Beeper harus diaktifkan agar alarm berbunyi (Pengaturan Suara dan Tampilan). Cedera atau kerusakan bisa terjadi jika alarm suara tidak diaktifkan.
Sebelum menyetel alarm tabrakan, Anda harus menghubungkan perangkat AIS ke jaringan yang sama dengan chartplotter yang kompatibel.
Alarm tabrakan zona aman hanya digunakan untuk kapal AIS. Zona aman digunakan untuk menghindari benturan dan dapat disesuaikan.