Pengaturan Kontur Garmin Quickdraw

Dari peta laut, pilih Simbol opsi menu > Quickdraw Contours > Pengaturan.

Offset Perekaman

Mengatur jarak antara kedalaman sonar dan kedalaman perekaman kontur. Jika level air telah berubah sejak perekaman terakhir, sesuaikan pengaturan ini sehingga kedalaman perekaman sama untuk kedua perekaman.

Misalnya, jika terakhir kali Anda merekam kedalaman sonar sebesar 3,1 m (10,5 kaki), dan kedalaman sonar hari ini adalah 3,6 m (12 kaki), masukkan -0,5 m (-1,5 kaki) untuk nilai Offset Perekaman.

Offset Tampilan Pengguna

Mengatur perbedaan kedalaman kontur dan label kedalaman pada peta kontur Anda sendiri untuk mengompensasi perubahan level pada badan air, atau untuk kesalahan kedalaman pada peta yang direkam.

Offset Tampilan KomunitasOffset Tampilan Komunitas

Mengatur perbedaan kedalaman kontur dan label kedalaman pada peta kontur komunitas untuk mengompensasi perubahan level pada badan air, atau untuk kesalahan kedalaman pada peta yang direkam.

Pewarnaan Survei

Mengatur warna tampilan Kontur Garmin Quickdraw™. Apabila pengaturan ini diaktifkan, warna akan menunjukkan kualitas perekaman. Jika pengaturan ini dinonaktifkan, area kontur menggunakan warna peta standar.

Hijau menunjukkan kedalaman yang baik dan posisi GPS, serta kecepatan di bawah 16 km/j (10 mpj). Kuning menunjukkan kedalaman yang baik dan posisi GPS, serta kecepatan antara 16 dan 32 km/j (10 dan 20 mpj). Merah menunjukkan kedalaman yang buruk atau posisi GPS, dan kecepatan di atas 32 km/j (20 mpj).

Tingkat Gelap Kedalaman

Menentukan kedalaman minimum dan maksimum dari rentang kedalaman dan warna untuk rentang kedalaman tersebut.

GUID-9A17B80C-F7A5-4535-8E7D-E8F0ECD1DCD4 v5
September 2024