Mengaktifkan Peringatan Pemancar Hilang

Jam tangan Anda yang dipasangkan dapat kehilangan komunikasi dengan pemancar saat pemancar di luar jangkauan, saat sinyal pemancar terhalang oleh tubuh Anda atau tubuh penyelam lain, dan saat pemancar kehilangan daya baterai. Anda dapat mengaktifkan peringatan yang memberitahu Anda saat jam tangan telah kehilangan komunikasi dengan pemancar selama 60 detik.

  1. Pada jam tangan yang dipasangkan, tahan MENU.
  2. Pilih Setup Penyelaman > Jaringan Selam & Integrasi Udara > Peringatan Koneksi.